Kepribadian Koleris

Tidak ada komentar

 

 5 Kepribadian Koleris yang Menjadikan Mereka Cocok Menjadi Pemimpin

 

sumber: pexels.com

      Koleris adalah salah satu karakter manusia yang dikembangkan oleh Galen. Bersamaan dengan sanguinis, koleris biasanya dimiliki oleh orang dengan kepribadian ekstrovert, sedangkan melankolis dan plegmatis adalah introvert. Ciri yang menonjol dengan koleris adalah mereka orang dengan kecerdasan yang menonjol dan suka mendominasi.

     Kepribadian koleris juga cocok menjadi pemimpin karena mereka tidak mudah dipengaruhi orang lain dan fokus pada tujuan. Selain itu apa aja alasan koleris cocok dijadikan pemimpin? Baca sampai akhir ya.

1.      Percaya Diri

     Membuat keputusan yang tepat adalah salah satu kelebihan koleris, mereka cenderung membuat keputusan dengan percaya diri dan tidak takut untuk mengambil resiko. Selain itu, sifat percaya diri ini juga membuat mereka unggul dalam berbicara dan mempengaruhi orang lain

2.      Ambisius

    Orang dengan tipe kepribadian koleris cenderung memiliki semangat dan motivasi yang tinggi untuk mencapai tujuannya. Mereka tidak lelah untuk terus belajar dan memperbaiki diri. Mereka memiliki sifat perfesionis sehingga tidak puas dengan hasil yang kurang sempurna, hal inilah yang menjadikan orang dengan tipe koleris sangat efektif dalam menyelesaikan tugas-tugas mereka

3.      Suka tantangan

    Menikmati tantangan adalah salah satu kelebihan besar yang dimiliki oleh orang dengan tipe kepribadian koleris. Mereka tidak merasa takut saat berhadapan dengan situasi yang membuat mereka tertekan, sebaliknya mereka malah terstimulus dengan adanya tantangan tersebut

4.      Tegas dan suka mengatur

    Tegas dan kurang ramah, mungkin itu kesan yang sangat melekat pada tipe kepribadian koleris. Selain itu cara bicara koleris cenderung tegas dan tanpa basa-basi sehingga mereka juga memilki kesan yang agak kasar. Mereka juga selalu mendominasi keadaan dan suka mengatur orang lain

5.      Tidak mudah terbawa emosi

   Tipe kepribadian koleris selalu berpikir dengan logis, sehingga emosi tidak bisa menguasainya. Sekalipun mereka terlihat tegas dan kurang ramah diluar, mereka bukan orang yang mudah marah

   Itulah alasan kenapa koleris cocok dijadikan seorang pemimpin. Selain itu kepribadian koleris memilki jumlah yang sedikit daripada kepribadian yang lainnya lho, kamu termasuk juga?

Komentar